Kamis, 28 Januari 2010

supir truk tewaskan wanita karena asyik nonton film porno

Perkembangan teknologi telah menyentuh semua kalangan, termasuk sopir truk ini yang senang utak-atik laptop. Sayangnya, kebiasaan melihat konten porno kala sedang mengemudi membuatnya jadi tersangka kecelakaan fatal.

Si sopir bernama Thomas M. Wallace, diadili setelah truk yang ia kendarai menabrak mobil dan menewaskan pengemudinya, Julie Straton. Polisi di Ohio, Amerika Serikat, memastikan Wallace terganggu konsentrasinya karena asyik melihat pornografi di laptop.

Investigasi aparat menyimpulkan, kombinasi antara kondisi kurang tidur dan akses konten porno itu yang menyebabkan Wallace jadi ngawur saat mengemudi.

DetikINET kutip dari BuffaloNews, Kamis (28/1/2010), polisi menemukan laptop di kabin truk yang dikemudikan Wallace. Setelah diteliti di laboratorium forensik komputer, disimpulkan Wallace sedang streaming film pornografi saat kecelakaan terjadi.

Kecelakaan ini tentu saja membawa duka sangat mendalam pada keluarga korban. Straton meninggalkan seorang suami dan dua orang anak.

Kasus kecelakaan ini membuktikan sekali lagi bahaya mengutak atik perangkat teknologi saat sedang berkendara. Sampai-sampai baru-baru ini, pemerintah AS melarang pengemudi bus dan truk SMS-an di jalan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Post