Oscar tergolek lemah tak berdaya. Tubuhnya yang hitam pekat, bermandikan darah segar yang mengucur deras.
Bagian bawah dua kaki belakangnya, tertebas oleh kendaraan pemotong jagung yang lewat.
Tapi itu dulu, sekitar sembilan bulan yang lalu. Kini Oscar, si kucing hitam, bisa kembali berjalan. sekaligus mendapat gelar baru: kucing bionik pertama di dunia.
Seperti dikutip dari BBC, melalui sebuah operasi selama empat jam, dokter bedah hewan, Noel Fitzpatrick berhasil memasang kaki prostetik kepada kucing Inggris berusia tiga tahun itu.
Di kaki Oscar yang masih tersisa, dr Fitzpatrick melubangi dengan bor sehingga bisa dipasang sebuah implan logam yang berfungsi menggantikan kaki bagian bawahnya yang putus.
Di logam tersebut, diharapkan daging Oscar akan tumbuh dan menutupi implan tersebut. Kemudian, nantinya pada batang implan, juga akan disambungkan cakar buatan yang akan memberikan sentuhan alami kepada Oscar.
Operasi ini merupakan sesuatu yang revolusioner dan bisa menyediakan prosedur yang mungkin dapat diaplikasikan pada manusia.
Setidaknya, dengan kaki bioniknya, Oscar dapat kembali melakukan aktivitasnya seperti sediakala: berjalan, berlari, bahkan melompat.
"Oscar telah memanfaatkan kaki barunya dengan baik. Kini ia melakukan hal-hal yang dilakukan oleh kucing normal lainnya. Ini sangat-sangat fenomenal," kata Mike Nolan, pemilik Oscar, kepada abcnews.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar